Thursday, May 19, 2016

Presiden Soeharto ke Amerika Serikat 1970

Dari peristiwa yang telah berlalu. Dua tahun sejak diangkat menjadi Presiden ke-2 RI oleh MPRS pada 1968, Soeharto pada tanggal 26 Mei 1970 melawat ke Amerika Serikat. Ketika bertemu dengan Presiden AS Richard M Nixon, Soeharto menceritakan perkembangan Partai Komunis Indonesia (PKI), yang secara strategis sudah dilumpuhkan. Demikian isi transkrip pembicaraan antara Nixon dan Soeharto di Gedung Putih, 26 Mei 1970, yang dirilis kembali oleh situs Indoleaks. Menteri Luar Negeri AS Henry Kissinger hadir dalam pertemuan pukul 10.45 waktu setempat tersebut. Namun, dalam dokumen yang dicap "Super Rahasia dan Sensitif" itu, Kissinger hanya sedikit sekali berbicara. Dialog lebih didominasi oleh Nixon dan Soeharto secara bergantian. Seperti tertera di dokumen yang diunduh detikcom<\/strong>, Selasa (14\/12\/2010), Soeharto 'melaporkan' mengenai keadaan di Indonesia di awal-awal kekuasaannya. Menurut Soeharto, Indonesia telah mencapai rehabilitasi dan stabilisasi sesuai target waktu yang ditetapkan. Namun, lanjut Soeharto, semua orang merindukan akan percepatan dalam pembangunan ekonomi. Apabila hal itu tidak terjadi, isu-isu kebangkitan komunisme akan menjadi lebih kritis. Mendengar uraian mantan Pangkostrad tersebut, Nixon lalu bertanya bagaimana kekuatan kelompok komunis pada saat itu dan apakah sudah berada di bawah kendali?  "Secara strategis, kekuatan mereka dapat dikatakan telah dihapuskan," ucap Soeharto. Kepada presiden negara musuh utama komunisme tersebut, Soeharto mengatakan, tokoh-tokoh penggerak PKI, yang berjumlah 10 persen dari 3 juta anggota partai tersebut, masih berkeliaran. Namun, puluhan ribu simpatisan partai pimpinan DN Aidit itu telah diinterogasi dan masuk penjara. Nixon bertanya lagi apakah ideologi komunisme juga berpengaruh ke kalangan mahasiswa? Soeharto menjawab, gerakan mahasiswa telah sepenuhnya berpihak kepada pemerintah orde baru. Mereka telah menerima berbagai indoktrinasi ide-ide orde baru di bawah pemerintahannya. "Para mahasiswa lebih aktif berpartisipasi dalam kegiatan pembangunan di bidang pertanian,  kesehatan dan sosial di tingkat desa," cetus jenderal Angkatan Darat itu. Sumber: http://news.detik.com/berita/1524397/indoleaks-bertemu-nixon-1970-soeharto-cerita-pki-telah-dilumpuhkan

5 comments:

Unknown said...
This comment has been removed by a blog administrator.
Ardiansyah putra said...
This comment has been removed by a blog administrator.
ibu winda said...
This comment has been removed by a blog administrator.
Unknown said...

Disini aku mau Sharing aja ya
Banyak temen aku yang tercukupi kebutuhannya tanpa kerja
Caranya bagaimana?? hanya mengeluarkan 10 ribu
untuk bermain di www. pokerayam .com hanya hitungan menit saja
ratusan hingga jutaan pun didapat dikarenakan pokerayam
selalu memberikan promo dan keberuntungan kepada member setianya
banyak promo dan hadiah menarik yang akan update disetiap saat
yuk silahkan bergabung pada pokerayam jangan lewatkan
MODAL 10 ribu MENJADI 1 JUTA
info keberuntungan lebih lanjut bbm : D8E5205A

GOPOIN.COM said...

Minimal deposit 50rb
Bonus member baru 30%
Bonus harian 5%
Aman & Terpercaya
hanya di bit.do/bolay0

Whatsapp kami
bit.do/WA_BOLAYO

+6282321807397